About Me

Terima kasih telah berkunjung ke blog traveran.com





Nama blog ini diambil dari travel dan veran yang berarti perjalanan Ajeng Veran, saya sendiri. Saya memiliki blog pribadi lain, ajengveran.com yang berisi seputar pengalaman sehari-hari terutama tentang film dan buku yang saya gemari. Karena saya tidak ingin mencampuradukkan soal jalan-jalan dan seputarnya, maka saya memutuskan untuk mengelola blog baru yang akan saya isi dengan catatan pribadi pengalaman perjalanan saya ke suatu tempat.

Saya memiliki banyak kegemaran yang saya sendiri akhirnya bingung harus menekuni yang mana. Menulis, membaca, jalan-jalan, bermusik, menikmati segala bentuk seni, dan lain-lain. Untuk itulah saya pikir blog ini akan membantu saya membagi apa yang saya rasakan dan lihat ketika jalan-jalan. Syukur-syukur bila mampu menyediakan informasi umum seputar tempat yang saya singgahi.

Bagi saya, perjalanan itu bukan hanya soal kita telah menginjakkan kaki di mana dan di mana, tetapi lebih kepada apa yang kita dapat selama perjalanan, tentang cerita-cerita manusia di luar sana, tentang karakter-karakter orang baru yang manarik untuk melengkapi kisah hari ini dan seterusnya, juga bagaimana kita berinteraksi dengan  alam dan suatu tempat. Selalu ada cerita di sela-sela langkah kita.

Suatu ketika, blog ini bisa saja berisi tidak hanya tempat, tapi budaya yang ada di luar sana terutama Indonesia yang merupakan negeri multikultur ini.


2 comments :

  1. Salam kenal mba, numpang baca2 dulu yah

    ReplyDelete

Silakan tinggalkan jejak di sini :)

Designed by OddThemes | Distributed by Gooyaabi Templates